Bermula dari Tabrakan, Ternyata Pelaku Bawa 102 Kg Ganja Kering

0
2461

Sabana Kaba, Pasaman–Polres Pasaman berhasil menyita sebanyak 102 Kg. ganja kering dari dua pelaku, setelah terlibat peristiwa tabrakan mobil yang terjadi di Lubuk Sikaping Kabupaten Pasaman Propinsi Sumatera Barat, Senin (10/8) dinihari.

BACA JUGA : Dihadiri Keluarga dan Masyarakat, Prosesi Pemakaman Jenazah Pensiunan Lancar

Kapolres Pasaman melalui Kasat Reserse Narkoba Polres Pasaman, Iptu Syafri Munir kepada awak media membenarkan, jika pihaknya telah mengamankan dua pelaku masing-masing berinisial RTF (21 tahun) dan MFS (20 tahun). Mereka diketahui berasal dari Kabupaten Agam dan Kota Bukittinggi, Sumbar.

“Keduanya ditangkap masih di kawasan Pasaman sekitar pukul 09.00 Wib, mobil yang membawa ganja kering itu terlibat kecelakaan, namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,” ujar Kasat Reserse Narkoba Polres Pasaman, Iptu Syafri Munir.

Kasat menuturkan, kejadian bermula disaat pihaknya mendapatkan informasi bahwa ada mobil yang terlibat kecelakaan membawa ganja, sementara pengemudi dan penumpang mobil tidak ditemukan di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Pelaku kami tangkap di sebuah SPBU di kawasan Lubuk Sikaping. Saat kami tangkap dia memang sempat melarikan diri, namun tidak melakukan perlawanan,” katanya.

Usai ditangkap, para pelaku mengaku membawa ganja tersebut dari Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara dan akan diedarkan di kawasan Bukittinggi.

“Dari pengakuannya, pelaku ini menghubungi rekannya yang ada di Kota Bukittinggi dan meminta dijemput di Lubuk Sikaping dengan mengaku kecelakaan namun dia takut ditangkap. Pelaku tidak mengatakan kepada rekannya bahwa dia membawa narkoba,” ucapnya.

Saat ini polisi telah menahan kedua orang tersebut. Polisi juga menyita 102 kilogram ganja kering dalam ukuran paket besar dan satu unit mobil merek Toyota Avanza warna metalik dengan nomor polisi B 1809 EOJ.

“Kedua rekannya yang menjemput pelaku tidak kami tahan, hanya dimintai keterangan. Mereka bahkan tidak menyangka bahwa mobil yang kecelakaan tersebut membawa ganja,” pungkasnya seperti dikutip dari TNS.(SK.01)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here