SABANA KABA, Tanah Datar–Bupati Tanah Datar Eka Putra meminta masyarakat Nagari Andaleh Kecamatan Batipuh lebih telaten lagi dalam memelihara bunga, sehingga dengan digelarnya Satu Nagari Satu Event yang mengangkat tema Andaleh Bungo Expo semakin dikenal banyak di seluruh pelosok nusantara, bahkan dunia sekalipun.
BACA JUGA : Jum’at Curhat Digelar, Bupati Eka Putra Sambangi Anak Yatim Assyifa Kumango
Permintaan tersebut disampaikan Bupati Eka Putra, ketika memberikan kata sambutan dalam acara pembukaan Andaleh Bungo Expo di lapangan sepakbola Nagari Andaleh Kecamatan Batipuh Batipuh Kabupaten Tanah Datar yang ditandai dengan pemukulan gendang, Sabtu,(15/07/2023).
Bupati menjelaskan, selama berlangsungnya Satu Nagari Satu Event tahun 2023, baru Nagari Andaleh yang mengangkat tema berkaitan dengan bunga, karena bunga di nagari sudah menjadi penghasilan tambahan, bahan ketika hati masyarakat berbunga-bunga, dapat dijadikan mata pencaharian utama.
“Kepada Panitia Pelaksana dan Bundo Kanduang serta masyarakat dan pemerintahan nagari yang sudah berhasil mendapatkan kearifan lokal ini perlu diketahui tentang banyak festival-festival bunga yang ada di dunia yang sangat terkenal, mudah-mudahan Andaleh akan menjadi jalan raya masyarakat dunia internasional.
Menurut Eka Putra, karena nagari ini banyak yang indah dan banyak masyarakat berusaha tanaman bunga hias, mudah-mudahan adanya Satu Nagari Satu Event akan membuka lapangan usaha bagi masyarakat yang usahanya tanaman bunga hias.
“Selanjutnya Andaleh juga memiliki view yang mempesona tadi di perjalanan saya bersama isteri, melihat keindahan alam yang sangat luar biasa. Hamparan sawah dengan latar belakang Danau Singkarak dengan airnya berwarna biru, termasuk sama dengan kursi ini,” tambah Bupati yang berasal dari Partai Demokrat tersebut.
Sementara Wali Nagari Andaleh Bahuri Dtk.Rangkang menyampaikan ucapan terima kasih keoada Bupati Eka Putra yang telah meluangkan waktu datang ke Nagari Andaleh untuk membuka kegiatan Satu Nagari Satu Event dengan tema Andaleh Bungo Expo.
“Kita memang sengaja mengangkat tema ini, karena Andaleh cukup potensial tanaman bunga hias yang menjadi tambahan penghasilan bagi masyarakat, bahkan pernah menjadi ladang subur untuk meraut keuntungan,” kata Wali Nagari Bahuri.(RW/SK.01)