Bupati Eka Putra dan Wabup Richi Aprian Tak Hadir, Warga Situmbuk Kecewa Berat

0
959

SABANA KABA, Tanah Datar—Tidak hadirnya Bupati Tanah Datar Eka Putra dan Wabup Richi Aprian dalam acara Situmbuk Art and Culture Festival di depan Kantor Walinagari Situmbuk Kecamatan Salimpaung Sabtu (31/12/2022) membuat warga Situmbuk kecewa berat.

BACA JUGA : Gagal Selesaikan Gedung TIC Pagaruyung, PT.MJA Pekan Baru Didenda Rp.1,5 Juta Perhari

Ungkapan kekecewaan masyarakat Situmbuk tersebut disampai Drs.H.Azwar Rabain anggota DPRD Tanah Datar selaku tokoh masyarakat Situmbuk dan putra Situmbuk dalam acara pembukaan acara Situmbuk Art and Culture Festival, Sabtu (31/12/2022).

Menurut Azwar Rabain, hingga tadi pagi kedua pipimpinan masih belum ada pembatalan untuk acara Situmbuk Art and Culture Festival, namun hingga sekarang belum hadir dan tahu-tahu diwakili oleh Asisten I Elizar.

Ia menyebut, ketidak hadiran Bupati Eka Putra ini sudah untuk kedua kalinya, karena tahun lalu ketika digelar acara yang sama juga tidak hadir.”Selaku wakil rakyat Situmbuk, saya wajib menyampaukan hal ini, walau Bupati dan Wakil Bupati diusung oleh Partai Gerindra,” kata Azwar Rabain menambahkan.

“Apakah bapak dan ibuk kecewa atas ketidakhadiran Bupati Eka Putra dan Wabup Richi Aprian…,” teriak Azwar Rabain. Kemudian dijawab oleh masyarakat, “ ya…….” secara serentak yang sempat menggema di halaman kantor walinagari siang itu

Azwar juga menyampaikan tentang kehadiran tokoh masyarakat  M.Shadiq Pasadigoe Bupati Tanah Datar dua priode 2005-2015 yang Insya Allah akan berjuang pada Pemilu 2024 untuk DPR RI, mudah-mudanan perjuangan diridhoi Allah SWT.

Sementara Asisten I Elizar, SH dalam kesempatan itu menyampaikan permintaan maaf Bupati Eka Putra yang tidak bisa hadir, karena kurang sehat. Demikian pula Wabup Richi Aprian yang ada tamu dan yang tidak bisa ditinggalkannya.

Ia memberikan apresiasi kepada panitia pelaksana dan seluruh unsur masyarakat yang telah berhasil mengemas acara dengan sebaik-baiknya, tidak hanya menggelar acara seni dan budaya, tetapi juga mamadukannya dengan bazar UMKM.(WD)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here