SABANA KABA, Tanah Datar—Sejumlah Calon Wali Nagari akan tampil dalam Pilwanag ( Pemilihan Wali Nagari) Baringin Kecamatan Lima Kaum, salah seorang diantaranya adalah Rahmat Aliyah Andri, Amd.Dt.Peto Kayo seorang tokoh muda yang juga ninik mamak dari Jorong Lantai Batu Nagari Baringin.
BACA JUGA : Super League 2023 Dilaunching, Rafki Noviardi Tampil Sebagai Sponsor Utama
Maju di Pilwanag Baringin, jelas bukan untuk mencari pekerjaan, karena Wacanag dengan nomor urut 3 ini sudah mempunyai kehidupan cukup mapan sebagai kontraktor di Kabupaten Tanah Datar. Tekadnya maju sebagai Cawanag Baringin, tentu tidak terlepas dari keinginan untuk membangun nagari, dengan mengangkat visi dan missi yang cukup berarti.
Rahmat dalam mecalonkan diri sebagai Cawanag Baringin mengangkat Visi, Terwujudnya Nagari Baringin yang Religius, Berpendidikan, Berbudaya dan Mengoptimalkan Potensi Nagari. Visi yang singkat dan padat serta tidak terlalu sulit untuk direalisasikan.
Guna mewujudkan Visinya tersebut, Rahmat akan Melaksanakan Pemerintahan dengan Transparansi, partisipasi yang berbasis teknologi informasi, meningkatkan kualitas pendidikan akhlak anak nagari berdasarkan Adat Basandi Sara’, Sara’ Basandi Kitabullah dan meningkatkan ekonomi masyarakat Nagari Baringin dengan mengoptimalkan Sumber Daya Manusia, Sumber Daya Alam, Penguatan UMKM dan BUMNAG.
Kecuali itu, Dt.Peto Kayo juga ingin meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat serta penataan lingkungan yang bersih dan sehat, meningkatkan peran serta masyarakat nagari dan perantau dalam pembangunan nagari serta meningkatkan infrastruktur sarana dan prasarana.
Berbicara tentang pendidikan dan pengalaman kerja, Rahmat yang jebolan Institut Teknologi Padang tahun 2003 ini merupakan Direktur CV. Bintang Cemerlang dari tahun 2009 sampai sekarang. Di bidang organisasi, ia dipercaya Sekretaris BPC GAPENSI Kabupaten Tanah Datat dari tahun 2018 s/d sekarang.
“Jika kita mendapat amanah dari masyarakat Nagari Baringin, Insya Allah kita akan berbuat yang terbaik untuk pembangunan dan kemajuan Nagari Baringin,” kata Rahmat Aliyah Andri, Amd kepada media ini, Senin (04/09/2023) di Batusangkar.(WD)