Meskipun Kader PDIP Pindah Partai, Wendri Aswil Tetap Optimis Kembali Raih Kursi DPRD

0
1318

Rangkuman : WIRMAS DARWIS, SE

SABANA KABA, Tanah Datar—PDI Perjuangan boleh dibilang partai paling sedikit meraih kursi di DPRD Tanah Datar hasil Pemilu 2019. Dari 35 kursi yang ada di badan legislatif tersebut PDI Perjuangan hanya meraih 2 kursi, lebih kecil jika dibandingkan dengan Partai Nadem dan Partai Hanura yang masing-masing meraih 3 kursi.

BACA JUGA : Rony Mulyadi Maju ke DPRD Sumbar, Masihkah Gerindra Pimpin DPRD Tanah Datar?

Dua kursi yang diraih PDI Perjuangan, satu diantaranya berada di Dapil 1 (Kecamatan Tanjung Emas, Padang Ganting, Lintau Buo dan Kecamatan Lintau Buo Utara) yang pada awalnya diambil oleh Asrul Jusan, namun ditengah jalan terjadi PAW (Pergantian Antar Waktu), dengan kata lain Asrul Jusan memyerahkan kursi tersebut kepada Wendri Aswil.

Sayangnya, Asrul Jusan pada Pemilu 2024 tidak lagi maju bersama Wendri Aswil di PDI Perjuangan, tetapi Asrul Jusan lebih cendrung hijrah ke Partai Hanura, bergabung dengan incumbent Wadrawati dan Caleg Hanura lainnya di Dapil 1.

“Walaupun dengan kondisi yang ada saat ini, kita tetap optimis untuk memperpanjang pengabdian di DPRD Tanah Datar. Lagi pula di Dapil 1 kita tidak sendiri, ada juga Afrida dari Padang Gantiang Kecamatan Padang Ganting dan kader lainnya,” tutur Wendri Aswil kepada media ini Selasa (16/01/2024).

Satu lagi kursi PDI Perjuangan berada di Dapil 3 (Kecamatan X Koto, Batipuh dan Kecamatan Pariangan). Kursi ini ditempati oleh Apriman Dt.Rajo Lenggang, berasal dari Nagari Sabu Kecamatan Batipuh.

Berikut nama-nama Caleg dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Tanah Datar yang dikutip dari laman KPU Kabupaten Tanah Datar untuk 4 Dapil (Daerah Pemilihan) di Tanah Datar :

DAPIL 1 :
1. Wendri Aswil
2. Yofi Ardy
3. Adinda Larashati Azzahra
4. Sukardi
5. Afrida
6. Rafi Erlangga
7. Debi Amir
8. Suswati
9. Antoni Ronaldi

DAPIL 2 :
1. Irawati, S.Pd.I.
2. Wahyu Hidayat, S.T.
3. Satria Agus Saputra
4. Elbi Putra, S.T.
5. Rahmi, S.H.
6. Junaidi Hendri
7. Irma Fitriyana

DAPIL 3 :
1. Afriman, Dt. Majo Indo
2. Suhaimi
3. Lily Gustini
4. Yanosel Vosri, S.Si.
5. Wulan Maryanti, A.M.d
6. Jang Asri, S.Pd.SD.
7. Dede Megaswara
8. Nila Sari Dewi
9. Zulkarnaini

DAPIL 4 :
1. Syafril S
2. Maizetrimal
3. Desry Amelia
4. Anisa Putri
5. Yasmardianti
6. Sofiarnis, S.H.I

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here