Sabana Kaba, Tanah Datar—Jumlah Warga Tanah Datar yang dinyatakan positif Covid 19 dan meninggal dunia hari ini Sabtu 2 Januari 2021 bertambah satu orang, sehingga jumlah yang meninggal menjadi 27 orang.
BACA JUGA : Membahayakan Petugas, Polrestabes Medan Tembak Mati 10 Bandar Narkoba
Berdasarkan informasi dari Dinas Kesehatan yang dirilis Kasubag Humas Pemkab Tanah Datar Muharwan membenarkan, jika hari ini kasus positif Covid 19 bertambah 3 orang lagi, satu orang diantaranya meninggal dunia.
Dikatakan, dari 3 orang yang terkonfirmasi positif tersebut masing-masing laki-laki, 31 Th, Pekerjaan Polisi, Alamat Jorong Parak Juar Nagari Baringin Kecamatan Lima Kaum, perempuan, 12 Th, Pekerjaan Pelajar, alamat Jorong Simpurut Nagari Simpurut Kecamatan Sungai Tarab dan laki-laki, 58 Th, pekerjaan Pedagang, alamat Nagari Sumanik Kecamatan Salimpaung (meninggal dunia di RSUD MA Hanafiah Batusangkar).
Sementara Koordinator Markas PMI Tanah Datar Ungadi yang dihubungi ditempat terpisah mengatakan, pemakaman berjalan lancar dilaksanakan pada pukul 11.20 wib s/d 12.10 wib dengan 7 orang dari Tim Pemakaman Protokol Covid-19 PMI Kab. Tanah Datar melalui Gugus Tugas Covid-19 Kab. Tanah Datar.
Untuk data rekapan sampai hari ini, akumulasi kasus konfirmasi sebanyak 848 orang yang terdiri dari 4 orang dirawat di RSU Bunda BMC Padang, 3 orang dirawat di RSUP M Djamil Padang, 1 orang dirawat di RS Rasidin, 3 orang dirawat di RSAM Bukittinggi, 2 orang dirawat di RS Ibnu Sina Padang Panjang dan 2 orang dirawat di RSUD Padang Panjang.
Selanjutnya 2 orang dirawat di RSUD Hanafiah Batusangkar, 0 orang dirawat di RS Unand Padang, 2 orang dirawat di RS Ibnu Sina Bukittinggi, 3 orang isolasi RSUD Padang Panjang dan 84 orang isolasi mandiri, 715 sudah sembuh hasil dengan hasil negatif, meninggal dunia 27 orang. Sementara Suspek 15 orang, Probable 3 orang dan pelaku perjalanan 14 orang. (WD)