Peduli Warga Petani, Legislator Nova Hendria Serahkan Bantuan Bibit Kopi Arabika

0
1414

Sabana Kaba, Tanah Datar—Ketua Fraksi Nasdem DPRD Tanah Datar Nova Hendria, SH menyerahkan 10.500 batang bibit kopi arabika kepada tiga kelompok tani di Kecamatan X Koto Kabupaten Tanah Datar, di masing-masing nagari Jum’at (4/9), sebagai wujud kepedulian wakil rakyat terhadap warga yang bergerak di sektor pertanian.

BACA JUGA : Luar Biasa, Lelaki Di Ujung Senja Antarkan SMPN 1 Tanjung Emas Juara III Nasional

Bantuan yang berasal dari Dana Pokir A.Taufik Syahrial Fraksi Nasdem DPRD Sumbar tersebut diberikan kepada Kelompok Tani Sumarak Saiyo Nagari Paninjauan Kecamatan X Koto sebanyak 3.500 Batang, diketua Firman Suryadi.

Kemudian Kelompok Tani Luak Sakato Bangkit Nagari Aie Angek Kecamatan X Koto sebanyak 3.500 Batang, diketua Jecky Fadhly serta Kelompok Tani Sawah Koto Sejahtera Nagari Koto Baru Kecamatan X Koto sebanyak 3.500 Batang, diketuai Delva Jalinus.

Nova Hendria yang juga Ketua DPD Partai Nasdem Tanah Datar ini dalam kesempatan tersebut mengatakan, dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat, Partai Nasdem selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk masyarakat.

“Pemberian bibit kopi Arabika yang berasal dari Dana Pokir bapak H.Taufik Syahrial anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Sumbar merupakan salah satu diantaranya yang diharapkan kedepan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat,” tutur Nova Hendria.

Legislator Fraksi Nasdem DPRD Sumbar sengaja memilih bibit kopi Arabika, karena selain bibit mudah tumbuh, cepat berbuah juga nilai jualnya cukuo tinggi. Untuk itu kepada masyarakat penerima bantuan dapat menanam dan memiliharanya dengan baik, sehingga tujuan untuk meningkatkan pendapatan masyarakat juga dapat terwujud.(WD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here