Tak Perlu Banyak Pikir, Minggu Pertama Kadis Koperindag Langsung Tancap Gas

0
1265

Batusangkar, (SK)—Sudah menjadi kebiasaan barangkali bagi Marwan, SE Alumni UMMY Solok ini baru minggu pertama bertugas sebagai Kepala Dinas Koperindag Tanah Datar langsung tancap gas, tak perlu banyak pikir tak ada dalam kamusnya harus belajar dan menyesuaikan diri lebih dulu baru beraktivitas.

“Kepercayaan yang diberikan bukan sekedar untuk dinikmati da WD, tetapi harus ditindaklanjuti dengan aksi di lapangan agar percepatan pembangunan dapat dilakukan,” kata Marwan ketika dihubungi lewat telepon selulernya, Sabtu (25/8).

Dikatakan, sebagai langkah awal kita sudah kunjungi Rumah Tenun di Nagari Tigo Jangko Kecamatan Lintau Buo, Pasar Rao-Rao, Pasar Salimpaung,.Pasar Tanjung Baru, Pasar Balai Tangah dan Gedung Promosi samping Indo Jolito Batusangkar serta mengunjungi amai amai pedagang pasar Batusangkar untuk menjemput aspirasi atau keluhannya.

“Salah satu yg dikeluhkan pedagang di Pasar Batusangkar tidak nyamannya bejualan, karena atap kedai bocor, panas dan kurang penerangan serta becek kalau hujan,” tambah Marwan.

Selain itu juga kurang tertib parkir perlu pembincaraan dengan dinas terkait sehingga pasar Batusangkar menjadi petioritas penangananya dengan empat intansi terkait, Dinas Perhubungan, Perkim LH, Dinas PUPR dan Pertanahan serta Dinas Koperindag.

Menjawab pertanyaan, kenapa harus yang menjadi prioritas, Marwan mengatakan, pasar adalah urat nadi perekonomian masyarakat, sebagai pedagang maupun sebagai pemasok barang yang diperdagangkan. Kemudian yang lebih penting pasar merupakan etalasenya suatu daerah dan harus indah, tertib dan nyaman.

Untuk menuju kearah itu tidak bisa dikerjakan oleh Dinas Koperindag saja, tetapi harus secara terpadu, perlu dihidupkan kembali Tim SK4, melibatkan juga TNI dan Polri, sehingga tercipta pasar yang Bersih Indah Dan Nyaman (Beriman) Kami sebut dengan dengan belandaskan ABS BSK (Adat Badandi Syarak Syarak Basandi Kitabullah) betul-betul menjadi kenyataan.

Untuk penataan pedagang pasar papanb kita bekerjasama dengan Perusda Tuah Sepakat akan di tata secara profesional, terutama untuk memaksimalkan Pemanfaatnya. Khusus Resi Gudang serta Rumah Kemasan sudah kita rapatkan dengan pihak Direktur Perusda Tuah Sepakat pekan lalu. Perusda diminta mengajukan perencanaanya.(WD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here