Berdayakan Masyarakat, Pemnag Baringin Gelar Pelatihan Sambung Samping Pucuk Kakao

0
1590

Sabana Kaba, Tanah Datar—Pemnag (Pemerintahan Nagari) Baringin Kecamatan Lima Kaum Kabupaten Tanah Datar memggelar pelatihan sambung samping pucuk kakao, terutama dalam memberdayakan masyarakat petani kakao yang pada gilirannya diharapkan dapat meningkatkan kesejahtetaan masyarakat.

Sebelum membuka secara resmi, Camat Lima Kaum diwakili Kasi PMD Hendri Dunan mengatakan, Pemerin Kecamatan Lima Kaum sangat berterima kasih sekali kepada Pemnag Baringin yang telah memprogramkan pelatihan ini

“Untuk diketahui, tidak semua warga mendapat kesempatan mengikuti pelatihan sambung samping pucuk kakao, untuk itu diharapkan kepada peserta agar dapat dimanfaatkan kesempatan emas ini dengan sebaik-baikny,” kata Hendri Dunan menambahkan.

Lebih jauh dikatakan, merubah pola pikir itu tidak gampang, masih ditemukan masyarakat ikut-ikutaan dalam berusaha, orang bertanam kakao kita bertanam kakao pula, pada hal kita tidak punya ilmu dan punya waktu untuk mengurusnya.

“Walaupun waktunya pendek, manfaatkanlah ilmu ini dengan sebaik-baiknya, sehingga dalam produksi kakao kita kedepan mengalami peningkatan,” tutur Camat Lima Kaum.

Sementara Panitia Pelaksana Niko dalam kesempatan itu melaporkan, kegiatan pelatihan ini, memanfaatkan dana APB Nagari 2019 sebear Rp.29,- juta, dengan narasumber Tunasril dari Dinas Pertanian Tanah Datar dan Ermilius dari PPL Kecamatan Lima Kaum.

“Kami dari Pemerintahan Nagari mengharapkan pelatihanyan akan berlansung selama tiga hari, diskusi, praktek dan evaluasi ini dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan masyarakat terhadap peningkatan mutu Kakao,” kata Niko.(WD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here