Delapan Putra-Putri Tanah Datar Perkuat Kafilah Sumbar MTQ Nasional ke 28

0
1263

Sabana Kaba, Tanah Datar—Tidak kurang dari 8 orang putra putri terbaik Tanah Datar, akan memperkuat Kafilah Sumbar Pada MTQ NasionalL KE 28 yang akan berlangsung di Kota Padang dari tanggal 12 s/d 21 Nopember 2020.

BACA JUGA : Kabar Covid 19 Tanah Datar Hari Ini, 11 Orang Terkonfirmasi Positif Corona

Kabag Kesra Setda Tanah Datar Afrizon dalam rilisnya melalui WA Sabtu (14/11) menyebutkan, delapan kafilah asal Luhak Nan Tuo yang bakal tampil tersebut masing-masing Nofri Deswita, Asal Sungayang, Cabang Khat Dekorasi Putri, tampil Hari Senin Tgl 16 Nov 2020 tempat GOR UNP dan Fathiyyah ‘Arafah Afsya, Asal Sungayang, Cabang Tahfizh 5 Juz dan Tilawah Putri, Tampil Selasa tgl 17 Nov 2020 tempat Asrama Haji Parupuk Tabing

Selanjutnya, Kesyah Fitri, Asal Lintau Buo Utara, Cabang Tilawah Anak Anak Putri, Tampil Hari Senin Tgl 17 Nov 2020 tempat Masjid El Hakim Pantai Muar, Fiki Sahira Farhah, Asal Lintau Buo Utara, Cabang Tartil Putri, Tampil Hari Senin tgl 16 Nov 2020 tempat Gedung Rohana Kudus dan Syarah Adha, Asal Lintau Buo, Cabang Syarhil Quran, , Tampil Hari Senin Tgl 16 Nov 2020 Tempat GOR UIN Imam Bonjol.

Sementara Rivi Pratama Putra, Asal Lintau Buo, Cabang Khat Naskhi Putra, Tampil Ahad Tgl 15 Nov 2020 tempat GOR UNP, Yahdiyani, Asal Batipuh, Cabang Tahfizh 30 Juz, Tampil Hari Selasa Tgl 17 Nov 2020 dan H.Albizar, S.Iq, M.Pd.I, Asal Pariangan, Cabang Qiraat Sabaah, Tampil Hari Ahad Tgl 15 Nov 2020 Tempat Masjid Raya Sumbar

“Mudah-mudahan atas doa kita warga Luhak Nan Tuo dan Ranah Minang umumnya, anak anak kita dapat mempersembahkan yang terbaik untuk Provinsi Sumatera Barat,” kata Kabag Kesra Setda Tanah Datar.(WD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here