SABANA KABA, Tanah Datar -Pemkab Tanah Datar kembali menggelar agenda tahunan Festival Pesona Minangkabau (FPM) 2024 yang dibuka secara resmi oleh Menteri Pariwisata yang diwakili Direktur Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Ekonomi Kreatif Kemenkraf Fahmy Akmal di Istano Basa Pagaruyung, Kamis (05/12/2024).
BACA JUGA : Terkait Bhabimkamtibmas Disiram Air Keras, Polisi Tangkap Enam Orang Diduga Terlibat
Event yang berangkat dari Satu Nagari Satu Event ini akan dilaksanakan selama 4 hari dari tanggal 5 s/d 8 Desember 2024. Festival Pesona Minangkabau merupakan sebuah pesta perhelatan yang berisikan seni budaya dan kearifan lokal Minangkabau.
Bupati Tanah Datar Eka Putra dalam kesempatan tersebut melapirkn, melalui event ini akan ditampilkan berbagai kekayaan seni budaya Minangkabau yang telah dikenal di seantero nusantara dan bahkan ke dunia internasional.
Eka Putra menyebut, Kabupaten Tanah Datar sebagai wilayah tertua dan sebagai tempat asal usul etnis Minangkabau, ikut bertanggung jawab untuk menjaga dan melestarikan budaya lokal agar tidak pupus tergerus zaman.
Sementara itu, Direktur Pengembangan SDM dan Ekonomi Kreatif Kemenkraf Fahmy Akmal menyampaikan apresiasi atas komitmen Pemerintah Tanah Datar yang selalu menggerakkan budayanya.
“Tidak heran, jika Festival Pesona Minangkabau ini selalu masuk dalam kalender event nasional, karena selalu komit menyelenggarakan event budaya mulai dari tingkat nagari/desa sampai ke event besar saat ini,” ucapnya.
Fahmi juga menyampaikan ucapan selamat kepada provinsi Sumatera Barat dan Kabupaten Tanah Datar atas terpilihnya FPM 2024 sebagai salah satu dari enam event daerah perwakilan Sumatera Barat yang masuk dalam Kharisma Event Nusantara (KEN) tahun 2024.(WD)