SABABA KABA, Tanah Datar—Mutasi dan Rotasi kembali bergulir dilingkungkan Pemkab Tanah Datar. Bupati Eka Putra melantik dan mengambil sumpah jabatan 18 pejabat administrator dan pengawas di aula Kantor Bupati setempat, Kamis (30/12/2021) .
BACA JUGA : Bupati Eka Putra Buka Muscab, Wakil Bupati Richi Aprian Terpilih Jadi Kakwarcab
Mereka terdiri dari 14 pejabat Administrasi (eselon III) dan 4 Pengawas (eselon IV). Ke 18 pejabat tersebut masing-mading. Dra. Lisda. M sebagai Sekretaris Inspektorat dan Vorry Rahmad, SH sebagai Inspektur Pembantu Wilayah III pada Inspektorat.
Selanjutnya Drs. Iskandar Sagita, MM sebagai Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Drs. Mukhlis sebagai Kepala Bidang Pemadam Kebakaran pada Satpol PP dan Damkar, Adriyanti Rustam, SE, M.Si sebagai Sekretaris pada Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan.
Kemudian Andrianto, SE, M.Si sebagai Sekretaris pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Drs. Elvi Sandry, M.Si sebagai Sekretaris pada Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja dan Ronal Satria, S.IP sebagai Camat Padang Ganting.
Kecuali itu, Muharwan, SE, M.Ec. Dev juga dilantik sebagai Kabid Penanaman Modal dan SDM pada Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja dan Dodi Juli Hendri, ST, MT, MSC sebagai Kepala Bidang Perekonomian dan SDA pada Baperlitbang.
Sementara Aldis Eka Satria, SE dilantik sebagai Sekretaris Camat X Koto, Heldiyas, SH sebagai Sekretaris Camat Tanjung Baru, Drs. Aslamudin, M.Si sebagai Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin pada Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Sedangkan, Mashuri Maiza, S.Sos sebagai Kabid Rehabilitasi, Perlindungan dan Jaminan Sosial pada Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dra. Sri Hastuti, M.Si sebagai Kasi Tata Pemerintahan pada Kantor Camat Lima Kaum.
Berikut, Randy Aldora, S.STP sebagai Kasi Tata Pemerintahan pada Kantor Camat Pariangan, Heriyet sebagai Kasi Tata Pemerintahan pada Kantor Camat Lintau Buo dan Rosnelly, A.Md sebagai Kasi Kesejahteraan Sosial pada Kantor Camat Lintau Buo Utara.(WD)