SABANA KABA, Tanah Datar—Musibah kebakaran kembali melanda Kabupaten Tanah Datar Luhak Nan Tuo, kali melibatkan dua unit bangunan di belakang Perumnas Dobok Jorong Kubu Rajo Nagari Lima Kaum Kecamatan Lima Kaum, Rabu (23/02/2022) sekitar pukul 18.00 Wib.
BACA JUGA : Terlibat Narkotika Jenis Shabu, Seorang Pria Diamankan Polisi di Rumahnya
Kepala Satpol PP dan Damkar Tanah Datar Yusnen melalui Kabid Damkar Mukhlis dan Fauzi Arifin membenarkan, jika pihaknya telah melaksanakan operasional pemadaman dan pencegahan Kebakaran di Jorong Kubu Rajo, Nagari Limo Kaum.
Dijelaskan, 1 unit rumah semi permanen ukuran 5×15 meter yang dihuni 2 KK, masing-masing Novel Delvian (31 tahun) dengan anggota keluarga 5 orang dan Rian Adiguna Prasetya (30 tahun) dengan anggota 4 orang.
“Selanjutnya 1 unit rumah kayu (rumah tuo) yang habis terbakar ukuran 6×8 meter dengan pemilik Rosmayetti (45 tahun) dengan anggota keluarga 4 orang,” kata Fauzi Arifin menambahkan.
Menurutnya, belum diperoleh keterangan asal api, namun kuat dugaan dari korsleting listrik, dan total kerugian dari kejadian ini diperkirakan sebesar Rp.150,- Juta. Sementara untuk memadamkan api menurunkan 3 unit armada dari Posko Batusangkar dan personil sebanyak 20 orang.(WD)