Sabana Kaba, Tanah Datar–Pelaksanaan Sertijab (Serah terima jabatan) tujuh perwira dijajaran Polres Tanah Datar di halaman Mapolres setempat, Kamis (24/1/) berlangsung secara kidmat.Upacara Sertijab dipimpin langsung Kapolres Tanah Datar, AKBP H. Bayuaji Yudha Prajas, SH.
Tujuh perwira yang melakukan sertijab tersebut masing-masing, Wakapolres Tanah Datar Kompol Arifin Daulay menggantikan Wakapolres Kompol Mayaruddin, SH yang pindah tugas sebagai Kasat Resnarkoba Polda Sumbar, Kasat Shabara Mairijhon, SH menggantikan AKP Jonhesirwan Bot, SH menjabat sebagai Kasat Binmas Polres Tanah Datar, Kapolsek Limokaum Iptu Aljufrimal, SH menggantikan Iptu MR Zen.
Kemudian, Kapolsek Rambatan Iptu Firdaus menggantikan AKP Teguh Priyatno, SH yang pindah tugas menjadi Kasat Intel di Polres Sawahlunto. Kapolsek Pariangan Jonnedi, SH menggantikan Iptu Desneri, SH, MH yang pindah tugas sebagai Kasat Resnarkoba Agam. Kasubag Hukum Iptu MR Zen menggantikan Iptu KM Sirait pinda tugas selaku Kapolsek Kota Sawahlunto.
Dalam kesempatan itu,ketujuh perwira yang melakukan sertijab membuat dan menandatangani fakta integritas di depan Kapolres H. Bayu, terutama dalam melaksanakan tugas di Polres Tanah Datar kedepan.
Kapolres Tanah Datar AKBP H. Bayuaji Yudha Prajas, SH mengucapkan selamat kepada pejabat yang melaksanakan tugas di tempat masing-masing, baik bertugas di Polres Tanah Datar maupun mengabdi di tempat lain.
“Saya bangga dengan perwira Tanah Datar yang pindah langsung punya prestasi,misalnya Iptu Desneri SH MH mantan kapolsek Pariangan baru saja jadi Kasat resnarkoba di Agam langsung berhasil menangkap pelaku narkoba,” tekan H. Bayu.(WD)