SABANA KABA, Tanah Datar—Sijago merah kembali mengamuk di Tanah Datar, kali ini menimpa rumah Rosnati (70 tahun) warga Jorong Bukit Gombak Nagari Baringin Kecamatan Lima Kaum, Sabtu (10/12/2022) sekitar pukul 21.Wib.
BACA JUGA : Maroko dan Portugal Saling Jegal Malam Ini, Tim Mana Jadi Korban Berikutnya
Kepala Satpol PP dan Damkar Tanah Datar melalui Fauzi Arifin membenarkan, jika pada Hari Ini Sabtu 10 Desember 2022, Jam 21.00 s.d Selesai, telah dilaksanakan Operasional Pemadaman Kebakaran 1 Unit Rumah Permanen milik Rosnati, pekerjaan Ibu Rumah Tangga (IRT) suku Sawah Potai di Jorong Bukit Gombak Nagari Baringin.
Dikatakan, untuk memadamkan api yang membakar rumah berukuran sekitar 7 x 10 Meter ini telah dikerahkan dua unit Damkar dari Mako Batusangkar BA 9013 EK dan BA 9031 EK, dengan personil sebanyak 12 orang yang dipimpin langsung Kabid Damkar Drs. Mukhlis.
Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran, namun kuat dugaan api berasal dari korsleting listrik. Akibat kebakaran tersebut, korban Rosnati diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp.300,- juta, mengingat hampir keseluruhan bangunan dilalap sijago merah.(WD)